Kamis, 18 Desember 2014

Konseling Laktasi di Puskesmas


A. Kebijakan
     Pelaksanaan konseling laktasi harus mengikuti langkah - langkah yang tertuang dalam         intruksi kerja.

B. Tujuan
Untuk membantu ibu  mengatasi masalah – masalah  dalam kegiatan menyusui agar dapat menyusui secara ekslusif selama 6 bulan dan melanjutkannya sampai 2 tahun atau lebih.

C. Referensi
Pelatihan Konselor Laktasi, UNICEF, 1993

D. Ruang Lingkup
Prosedur ini berlaku untuk ibu hamil, ibu menyusu, dan balita yang datang ke klinik/pojok konseling laktasi.

E. Penanggung Jawab
sawitri nur handayani

F. Masa berlaku
Ditinjau ulang setiap setahun sekali.

G. Definisi
Klinik konseling laktasi adalah tempat pelayanan konsultasi untuk membantu ibu dalam mengatasi masalah – masalah dalam kegiatan menyusui.

H. Alat dan Bahan
Alat tulis, boneka bayi, spuit, selang NGT, sampel payudara.

I. Langkah-langkah
  • Petugas menanyakan identitas (nama, umur, jenis kelamin, dan alamat) ibu dan balita yang datang.
  • Petugas menanyakan kondisi kesehatan ibu dan balita.
  • Petugas menanyakan riwayat ibu dalam menyusui.
  • Petugas menilai dan mengamati kegiatan menyusui.
  • Petugas memberikan konseling laktasi sesuai dengan keluhan ibu.
  • Petugas mengkonsultasikan dengan dokter untuk ibu/balita yang perlu penanganan lebih lanjut.
  • Petugas melaksanakan pencatatan dan pelaporan.

J. Dokumen terkait
Buku Register Konseling Laktasi

K. Unit Terkait
Polindes/PKD, Pustu,  BP, KIA.

L. Formulir yang dipergunakan
  • Formulir Riwayat Menyusui
  • Formulir Pengamatan kegiatan Menyusui



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Blog Archive